Minggu, 25 September 2011

fonologi asyura


SUKU KATA TERBUKA DAN SUKU KATA TERTUTUP

Suku kata adalah bagian kaat yang diucapkan dalam satu hembusan nafas dan umumnya terdiri atas beberapa fonem atau disebut juga puncak kenyaringan. Suku kata dalam bahasa Indonesia selalu memiliki vocal yang menjadi puncak suatu kata. Puncak itu dapat didahului dan diikuti oleh suatu konsonan atau lebih, meskipun dapat terjadi bahwa suku kata hanya terdiri atas stu vocal atau satu vocal dengan satu konsonan.
Satu kata yang berakhir dengan vocal atau K(V) disebut suku terbuka. Sedangkan suku kata yang yang berakhir pada pada konsonan atau (K) VK disebut suku tertutup. 
Kata
Contoh suku kata terbuka
mantra
Man-tra
sastra
Sas-tra
cinta
Cin-ta
pinta
Pin-ta
rasa
Ra-sa

kata
Contoh suku kata terbuka
ambil
Am-bil
jamban
Jam-ban
gurun
Gu-run
hidup
Hi-dup
rusak
Ru-sak





FONEM DIFTONG

Diftong adalah vocal yang berubah kualitasnya. Dalam system tulisan, diftong biasanya dilambangkankan dengna dua huruf vocal dan tidak dapat dipisahkan. Dalam bahasa Indonesia ada tiga buah diftong, yakni [ai], [au], dan [oi] yang masing-masing dapat ditulis secara fonemis: /ay/, /aw/, dan /oy/.
1.0  Bunyi Diftong
Konsep diftong berkaitan dengan dua buah vocal dan merupakan satu bunyi dalam satu silabel atau suku kata. Namun, posisi lidah ketika mengucapkan bergeser ke atas atau ke bawah. Karena itu dikenal adanya tiga macam diftong, yaitu diftong naik, diftong turun, dan diftong memusat.

1.1  Diftong naik
Terjadi jika vocal kedua diucapkan dengan posisi lidah menjadi lebih tinggi daripada yang pertama. Perhatikan bagan berikut:








Contoh:
[ai]  contohnya  kata gulai, santai, dan pantai
[au] contohnya  kata pulau, galau
[oi] contohnya  kata sekoi, sepoi, koboi, dan amboi
[«i] contohnya  kata esei


1.2  Diftong turun
Yakni yang terjadi bila vocal kedua diucapkan dengan posisi lidah lebih rendah daripada yang pertama. Diftong jenis ini terdapat di dalam bahasa Jawa, seperti:
[ua] contohnya  kata [muarem]  ‘puas’
[uo] contohnya  kata [luoro]  ‘sangat sakit’
[uE] contohnya  kata [uelek]  ‘sangat jelek’
[uα] contohnya  kata [luemu]  ‘sangat gemuk
Perhatikan bagan berikut:









1.3  Diftong memusat
Yaitu terjadi jika vocal kedua diacu oleh sebuah atau lebih volak yang lebih tingggi, dan juga diacu oleh sebuah atau lebih vocal yang lebih rendah. Diftong jenis ini terdapat di dalam bahasa Inggris, seperti
[oα]  contohnya  kata [more] yang secara fonetis diucapkan dengan [moα]













STRUKRUR SUKU KATA DALAM BAHASA INDONESIA

Kata dalam bahasa Indonesia terdiri dari satu suku kata  atau lebih contohnya ban, bantu, membantu, memperbantu. Berapa pun panjangnya suatu kata, wujud suku yang membentuknya memunyai struktur dan kaidah pembentukan yang sederhana. Suku kata dalam bahasa Indonesia dapat terdiri atas:
1.      Satu vokal, seperti:
V pada contoh kata a-mal
2.      Satu vokal dan satu konsonan, seperti:
VK pada contoh kata ar-ti
3.      Satu konsonan dan satu vokal, seperti:
KV pada contoh kata pa-sar
4.      Satu konsonan, satu vocal, dan satu konsonan, seperti:
KVK pada contoh kata pak-sa
5.      Dua konsonan dan satu vokal, seperti:
KKV pada contoh kata slo-gan
6.      Dua konsonan , satu vokal, dan satu konsonan, seperti:
KKVK pada contoh kata trak-tor
7.      Satu konsonan, satu vokal, dan dua konsonan, seperti:
KVKK pada contoh kata teks-til
8.      Tiga konsonan dan satu vokal, seperti:
KKKV pada contoh kata stra-ta
9.      Tiga konsonan dan satu vokal, dan satu konsonan, seperti:
KKKVK pada contoh kata struk-tur
10.  Dua konsonan, satu vokal, dan dua konsonan, seperti:
KKVKK pada contoh kata kom-pleks
11.  Satu konsonan, satu vokal, dan tiga konsonan, seperti:
KVKKK pada contoh kata korps

1 komentar:

  1. Did you hear there's a 12 word phrase you can speak to your crush... that will induce deep emotions of love and impulsive attractiveness to you buried inside his heart?

    Because hidden in these 12 words is a "secret signal" that triggers a man's instinct to love, worship and look after you with all his heart...

    =====> 12 Words Will Fuel A Man's Love Response

    This instinct is so built-in to a man's genetics that it will drive him to try better than ever before to take care of you.

    Matter-of-fact, triggering this mighty instinct is absolutely binding to achieving the best possible relationship with your man that as soon as you send your man one of these "Secret Signals"...

    ...You'll instantly find him expose his heart and soul for you in such a way he haven't experienced before and he'll perceive you as the only woman in the universe who has ever truly understood him.

    BalasHapus